Jenis Obat Batuk Alami yang Mudah Didapatkan

Jenis Obat Batuk Alami yang Mudah Didapatkan. Mengkonsumsi obat batuk alami yang sederhana, bisa meringankan batuk yang mengganggu. Ada beberapa bahan yang mudah ditemukan serta cukup efektif untuk meredakan atau bahkan menyembuhkannya. Namun memang penggunaannya tetap harus diperhatikan, terutama kalau memiliki kondisi medis tertentu.






















Batuk adalah refleks untuk membersihkan saluran pernapasan dari dahak atau penyebab iritasi. Walaupun sebagian besar batuk ringan akan sembuh sendiri, namun rasa ketidaknyamanan yang ditimbulkannya sangat mengganggu aktivitas sehari-hari. Tidak mengherankan, banyak yang lebih memilih juga untuk minum obat batuk terutama dari bahan alami yang sederhana.

Jenis Obat Batuk Alami di Sekitar Rumah


Ada yang ingin mengobati batuk dengan obat batuk alami, ada beberapa bahan yang bisa dimanfaatkan dan dipercaya ampuh meredakannya. Berikut jenis-jenisnya:

1. Madu

Anda bisa mengambil manfaat madu sebagai obat batuk alami yang sederhana dan cukup efektif. Studi menunjukkan bahwa madu memiliki manfaat untuk meredakan batuk karena ada kandungan dekstrometorfan yang sering digunakan untuk meredakan batuk kering yang mengganggu.

Untuk memperoleh manfaatnya, Anda cukup mencampurkan dua sendok teh madu ke air hangat maupun teh herbal. Selain itu, bisa juga ditambah dengan perasaan air lemon sesuai selera.

2. Air Garam

Apabila batuk disertai juga dengan tenggorokan gatal, Anda bisa berkumur dengan air garam. Anda bisa mencampurkan setengah sendok teh garam dalam 250 ml air hangat dan pakai untuk berkumur. Air garam bersifat antiseptik sehingga batuk bisa diatasi. Akan tetapi memang, cara ini tidak direkomendasikan untuk anak dibawah usia 6 tahun karena belum dapat berkumur dengan baik.

3. Jahe

Untuk memanfaatkan jahe sebagai obat batuk alami, Anda dapat membuat teh jahe serta merebusnya dengan beberapa iris jahe. Kemudian, air rebusan tersebut dapat diminum selagi hangat. Selain bisa meredakan batuk secara alami, jahe juga bermanfaat untuk mengatasi sakit tenggorokan atau mual saat terkena flu.

4. Daun Mint

Obat batuk alami yang selanjutnya yaitu daun mint. Kandungan mentol yang ada di dalamnya bisa melegakan tenggorokan gatal. Untuk merasakan manfaatnya, cukup dengan mengkonsumsi teh daun mint saat mengalami batuk.

Di samping itu, ada juga bisa menghirup uap daun mint dengan sebaskom air hangat atau humidifier. Jika menggunakan baskom, teteskanlah minyak esensial daun mint serta baskom berisi air panas. Posisikan kepala di atas baskom dan tutup dengan handuk, kemudian hiruplah uapnya.

5. Nanas

Obat batuk alami selanjutnya bisa dengan mengkonsumsi buah nanas. Sejumlah penelitian memperlihatkan bahwa kandungan bromelin yang ada di buah tersebut sangat bermanfaat meredakan batuk dan mengencerkan lendir di tenggorokan. Agar mendapatkan manfaat buah nanas ini cukup sederhana. Cobalah untuk memakan sepotong nanas atau 100 ml jus nanas segar 3 kali sehari.
Perawatan Batuk Secara Alami

Selain dengan mengkonsumsi obat batuk alami, ada beberapa perawatan lainnya yang dapat Anda lakukan untuk meredakan batuk. Berikut ini diantaranya:

1. Beristirahat dengan waktu yang cukup.
Hindari begadang, buat jadwal tidur cepat sehingga bisa bangun lebih pagi.

2. Mengurangi aktivitas fisik yang terlalu berat.
Aku sendiri memilih membaca buku dan latihan mereview buku saja di rumah. Alhamdulillah aktivitas ini nyaman dan tidak terlalu berat. Dengan membaca buku semangat hidup kembali menyala. Menjadi Book Reviewer saat ini juga dapat menghasilkan uang loh!?

Penulis Lampung
Di rumah saja tetap bisa produktif, baca buku!


3. Minum air putih cukup supaya tenggorokan lembab dan tidak mudah iritasi.
4. Mandi dengan air hangat, uap air hangat bisa melancarkan tenggorokan dengan mengeluarkan lendir.
5.Menghindari terpapar udara kotor, dengan menggunakan masker.
Kalau aku sendiri, saat batuk melanda, ngerem dulu keluar rumah. Keinginan menjadi Travel Blogger stop dulu. Walau gairah jalan-jalan itu tetap ada, haha...

Nah, Sahabat Smart Mom, itulah beberapa obat batuk alami yang telah disebutkan, bisa Anda coba saat mengalami keluhan ini. Dengan mengkonsumsinya, diharapkan batuk mereda dan bisa menjalankan aktivitas kembali dengan baik. Apabila keluhan terus berlanjut, sebaiknya memeriksakan diri ke dokter. Selamat mencoba!

2 komentar untuk " Jenis Obat Batuk Alami yang Mudah Didapatkan"

  1. Sekarang obat alami memang lebih aman untuk mengatasi penyakit mengingat berbagai produk obat dan makanan yang ternyata mengandung bahan berbahaya. Selain itu, obat alami lebih ekonomis dan mudah mendapatkannya. Di musim dingin yang sering batuk ini memang butuh banget obat alami ini di rumah. Terima kasih informasinya!

    BalasHapus
  2. Kalau saya, saat lagi batuk, seringnya malah gak mengikuti aturan hahahaha. Minum dan makan sesuka hati aja. Yang penting tidak terlalu tajam di tenggorokan sehingga memancing batuk tak henti.

    Makasih untuk backlink ke blog saya ya Mbak. Semoga berkah bagi kita semua.

    BalasHapus

Terima kasih telah meninggalkan jejak. Mohon maaf komentar saya moderasi untuk menghindari spam. Mohon juga follow blog, Google +, twitter: @Naqiyyah_Syam dan IG saya : @naqiyyahsyam. Semoga silaturahmi kita semakin terjalin indah ^__^