6 Bahan Makanan yang Berfungsi Memperlancar Haid

6 Bahan Makanan yang Berfungsi Memperlancar HaidSetiap wanita pastinya mengalami siklus menstruasi atau haid setiap bulannya. Siklus menstruasi tersebut rata-rata memiliki jangka waktu sekitar dua puluh satu atau tiga puluh lima hari, atau dua puluh delapan hari.

6 Bahan Makanan yang Berfungsi Memperlancar Haid

Ilustrasi bahan makanan pelancar haid (freepik.com)



Namun, pada setiap wanita pasti pernah mengalami siklus haid yang tidak teratur. Namun tidak perlu khawatir, karena kamu dapat mengatasinya dengan cara mengonsumsi makanan yang berfungsi melancarkan haid.

Pada beberapa makanan terdapat kandungan senyawa yang dapat mempercepat haid agar cepat keluar. Oleh karena itu, beberapa makanan ini sering diolah menjadi minuman jamu untuk mempercepat haid.

Makanan agar Haid Cepat Keluar

Menurut sumber dari Indozone, terdapat beberapa bahan makanan pelancar haid yang disarankan untuk dikonsumsi agar mempercepat keluarnya haid, di antaranya:

1. Wortel

Mengonsumsi wortel dapat mengatasi masalah siklus haid yang tidak teratur. Hal ini karena wortel memiliki kandungan beta karoten yang dapat merangsang peluruhan lapisan dinding rahim agar haid cepat keluar.

wortel pelancar haid

Selain itu, wortel kaya akan kandungan vitamin A, vitamin K, vitamin C, vitamin E, vitamin B6, zat besi, kalium, folat, dan fosfor. Beberapa kandungan tersebut berperan menjaga hormon di dalam tubuh agar tetap stabil selama masa haid.

2. Nanas

Nanas pelancar haid
Nanas (pixabay/WebTechExperts)


Menurut hasil penelitian dalam Journal of The Pakistan Medical Association, nanas dapat memperlancar menstruasi yang tidak teratur akibat peradangan. Hal ini karena enzim bromelain pada nanas yang mampu merangsang hormon estrogen untuk merelaksasikan otot perut.

Tidak hanya itu, nanas juga dapat mengurangi rasa nyeri selama haid karena mengandung mineral mangan. Dengan begitu, kram dan sakit kepala yang muncul selama periode haid dapat berkurang dengan sendirinya.

3. Pepaya

Selain wortel, pepaya juga termasuk salah satu makanan yang dapat memperlancar haid, karena mengandung senyawa beta karoten. Beta karoten sendiri berfungsi untuk meningkatkan kadar hormon estrogen di dalam tubuh.

Pepaya (pixabay/3centista)

Pepaya (pixabay/3centista)

Selain itu, pepaya bersifat uterotonik yang dapat merangsang kontraksi pada dinding rahim agar haid cepat keluar. Cara agar siklus haid cepat dapat dilakukan dengan rutin mengonsumsi buah pepaya setiap hari selama seminggu.

4. Kunyit

Salah satu bahan makanan yang sering digunakan untuk membuat jamu pelancar haid adalah kunyit. Karena efeknya yang serupa dengan hormon estrogen, kunyit sendiri memiliki kemampuan untuk melancarkan haid. Selain itu, kunyit juga memiliki kandungan senyawa kurkumin yang dapat membantu meringankan gejala PMS.

Kunyit (pixabay/stevepb)
Kunyit (pixabay/stevepb)


Adapun langkah-langkah untuk meracik jamu kunyit:


• Siapkan 2 ruas kunyit dan asam jawa secukupnya
• Potong kunyit dan asam jawa dan rebus selama beberapa menit
• Campurkan madu atau gula sesuai selera
• Aduk hingga merata, lalu minum selagi hangat

5. Kayu manis

Agar haid cepat keluar dan siklus menstruasi kembali teratur, kamu bisa mengonsumsi kayu manis. Kayu manis sendiri kaya akan kandungan hydroxychalcone, yang merupakan zat yang mengatur insulin di dalam tubuh. Mengonsumsi kayu manis juga berkhasiat untuk mengurangi rasa sakit haid dan membantu mengobati kondisi PCOS.

kayu manis

Berikut langkah-langkah mengolah kayu manis.

• Siapkan beberapa batang kayu manis• 
Rebus selama beberapa menit
• Minum air rebusan kayu manis 2-3 kali sehari
• Atau campurkan kayu manis pada teh hangat


6. Parsley

Bahan makanan lainnya untuk memperlancar haid adalah parsley. Parsley atau peterseli mengandung zat myristicin dan apiol yang dapat merangsang rahim untuk memperlancar siklus haid. Tidak hanya itu, parsley juga memiliki kandungan zat penting lainnya seperti folat, kalium, antioksidan, serat, hingga berbagai vitamin.

Peterseli (pixabay/tortic84)
Peterseli (pixabay/tortic84)

Adapun langkah-langkah untuk menyeduh parsley dengan teh.

• Siapkan parsley dan rebus dalam air
• Tuang rebusan tersebut kedalam gelas yang berisi parsley
• Diamkan selama 5 menit
• Saring teh parsley dan minum 2-4 cangkir dalam sehari


Itu dia beberapa bahan makanan yang disarankan untuk dikonsumsi agar haid cepat keluar dan siklus menstruasi kembali teratur.

6 komentar untuk " 6 Bahan Makanan yang Berfungsi Memperlancar Haid"

  1. seneng banget karena Indonesia kaya akan hasil alam, semuanya bisa ditemukan di Indonesia dan bisa dimanfaatkan sebaik mungkin. Langsung dijadikan andalan untuk cewe cewe nih

    BalasHapus
  2. Saya nih, siklus haidnya sering ogah2an alias mundur2 ... rupanya ada bahan2 makanan alami yang bisa dikonsumsi ya ... untuk sekarang, saya memperbanyak mium air yang diruqyah, Mbak Naqi agar siklus haid sesuai waktunya. Alhamdulillah bisa.

    BalasHapus
  3. Aku baru tahu kalau parsley bisa memperlancar haid
    Kalau buah-buahan sih emang biasa dikonsumsi selama haid, selain bagus untuk kebutuhan serat, manfaatnya juga banyak ya
    Ou satu lagi, aku biasanya juga rutin minum air kelapa muda saat haid
    Katanya itu juga bagus

    BalasHapus
  4. Alhamduluillah, semuanya mudah didapatkan di negara kita. Wortel dan pepaya malah selalu ada di warung sayur dengan harga relatif murah.

    BalasHapus
  5. Aku agak kurang suka makan buah pepaya karena aromanya yang khas gimanaaa gitu hahaha :D Mendingan kunyit diparut, ditambah air, diminum atau diracik dengan cara lain. Mengonsumsi bahan makanan di atas iya benar dapat melancarkan haid, karena aku beberapa kali mencobanya. TFS mbak Naqi :)

    BalasHapus
  6. Wah ternyata pepaya juga bisa digunakan untuk hal seperti ini yaaa, baru tau banget. Kalau di aku pepaya biasanya untuk melancarkan susah bab, jadi bisa lebih lancar dan gak sakit.

    BalasHapus

Terima kasih telah meninggalkan jejak. Mohon maaf komentar saya moderasi untuk menghindari spam. Mohon juga follow blog, Google +, twitter: @Naqiyyah_Syam dan IG saya : @naqiyyahsyam. Semoga silaturahmi kita semakin terjalin indah ^__^