Smartphone Masa Kini, Pasti Punya 4 Fitur Ini!


OPPO Reno


Assalamualaikum Sahabat Smart Mom,

Saat suamiku dinas ke luar kota, komunikasi kami lebih banyak melalui smartphone. Baik WA maupun video call. Apalagi waktu itu anak-anak baru masuk sekolah. Kerjaanku jadi sangat padat karena mengurus sendirian.

Nah, kondisi LDM ini suami mulai berpikir, ternyata perlu smartphone yang canggih. Soalnya pernah smartphonenya macet enggak bisa divideocall. Anak-anak kecewa banget. Tapi, pas aku balik videocall mau menerima, huhu....

Akhirnya, suami mau deh aku rekomendasikan smartphone yang mendukung kinerjanya. Apalagi, suami pengen bikin video tema pertanian. Jadilah mulai melirik smartphone yang tidak hanya hanya untuk telepon, SMS, chatting atau video call, smartphone masa kini mampu memiliki fitur-fitur canggih yang bisa mendukung aktivitas penggunanya.

Aktivitas kantor yang perlu abadikan momennya :)

Paling sering digunakan tentu fitur kamera, sekarang ini hampir semua kamera smartphone menggunakan teknologi AI (Artificial Intelligence) yang mampu mendeteksi gambar berdasarkan warna kulit, usia dan jenis kelamin. Canggih, bukan? Zaman dulu mana ada smartphone seperti ini. Sudah bisa telepon dan SMS saja, itu sudah sangat bagus. Hehehe.

Smartphone masa kini bisa dibilang sangat memanjakan penggunanya dengan memberikan fitur-fitur canggih dan menawan. Setidaknya harus ada 5 fitur ini pada smartphone masa kini. Di antaranya adalah:

1.     Memori besar
Suamiku sering mengeluh, smartphonenya sering banget kepenuhan data. Apalagi kalau Aisyah sudah “membajak” mendownload games. Nah, sering banget akibatnya beberapa aplikasi yang digunakan suami kehapus Aisyah huhu....

Mencari Smartphone mendukung aktivitas kantor.

Memang ya Moms, smartphone saat ini tidak hanya berguna untuk alat komunikasi, tapi juga bisa kita manfaatkan sebagai alat penyimpanan file seperti foto, musik, atau video. Kalau memori penyimpanannya kecil, sudah pasti kita tidak akan bisa menyimpan banyak file di smartphone. Ujung-ujungnya kita terpaksa harus memindahkan file ke tempat lain atau bahkan harus menghapusnya. Walau bisa aja sih diakali dengan mendownload aplikasi backup data. Namun, memilih smartphone dengan memori penyimpanan besar adalah langkah yang tepat. Kita tidak perlu repot-repot lagi kalau mau menyimpan file banyak dan dalam ukuran besar. 64 GB adalah angka yang cukup untuk menampung banyak file yang kita inginkan di smartphone.

2.     Baterai yang Tahan Lama
Salah satu hambatan buat kerja banget kalau tetiba Smartphone lowbatt. Ini sering juga dikeluhkan suamiku dikala mau urusan penting, eh lowbatt deh. Biasanya kalau mau perjalanan dinas, suami mulai mengecas smartphone dengan penuh plus power bank. Eh, saking sibuknya kesana ke mari pakai charger, pernah itu chargernya ketinggalan huhu...

Emang ya Moms, smartphone dengan daya besar dan tahan lama adalah idaman semua orang. Kita tidak perlu sering-sering mengisi daya, penggunaan smartphone juga bisa lebih lama. Smartphone masa kini banyak yang menawarkan daya tahan baterai besar dan tangguh, minimal 3.000 mAh.

3.     Design Kekinian
Design yang kekinian biasanya memberikan tampilan yang unik dan menarik. Sebagai contoh beberapa smartphone yang hadir dengan “notch” atau poni yang cantik, tapi sebagian lagi memilih untuk tidak menggunakan poni tersebut di layar smartphone.


Ada juga smartphone yang menggunakan warna gradiasi sebagian visualnya sekarang. Smartphone jadi terlihat lebih modern dan menarik perhatian. Kalau bicara soal desain sih semua kembali pada selera masing-masing ya. Tapi, kalau saya pribadi lebih suka smartphone yang tanpa poni.

4.     Kamera Resolusi Tinggi
Zaman sekarang kuran afdol kalau belum mengabadikan kegiatan dengan berfoto-foto. Suamiku yang awalnya tidak suka mengabadikan kegiatan dengan foto, terpaksa suka berfoto karena tuntutan tugas kantor. Malahan sekarang harus ada info difotoo tersebut jam dan lokasinya. Nah, jika untuk mendaptkan hasil foto yang kelas tegas, kameranya juga harus yang resolusinya tinggi, supaya kegiatan foto-foto kita bisa menghasilkan gambar yang bagus.

Moms, salah satu smartphone yang memiliki semua fitur-fitur di atas adalah OPPO Reno. OPPO Reno ini sangat memenuhi kebutuhan fotografi maupun kebutuhan secara umum seperti social media. Yang menarik adalah dari sektor kamera, dimana mereka menanamkan sensor Sony IMX586  pada kamera utamanya yang beresolusi 48MP dengan aperture f/1.79. Serta kamera sekundernya, kamera dept sensor (bokeh) beresolusi 5MP dengan aperture f/2.4
OPPO RENO

Selain itu, fitur Ultra Night Mode 2.0 terbaru yang mampu menangkap detail gambar dengan sempurna, walau diambil dalam keadaan minim cahaya sekalipun. Smartphone ini mampu mengambil foto pada malam hari dengan terang namun tetap natural. Hasilnya juga lebih jelas dan tajam, serta mampu meminimalisir noise dengan baik.

Untuk mendukung aktivitas kita, OPPO Reno didukung dengan prosesor Snapdragon 710 dan khusus di Indonesia, hadir dalam pilihan RAM 6GB. Kapasitas baterainya juga cukup besar, yaitu 3.765 mAh. Tidak lupa OPPO Reno juga didukung fitur VOOC Flash Charge 3.0 yang bisa membuat waktu pengisian daya jadi lebih cepat. Kita hanya butuh waktu 80 menit untuk mengisi daya baterai dari 0 sampai full 100%.

Bagaimana? Canggih bukan OPPO Reno ini? Kalau masih penasaran dengan fitur-fitur dari smartphone canggih ini, silakan cek langsung ke halaman resminya ya!https://www.oppo.com/id/smartphone-reno/

Itulah pengalaman aku dan suami dalam mencari smartphone yang mendukung kinerja kantor. Semoga informasi di atas bermanfaat. Selamat mencoba!

Posting Komentar untuk "Smartphone Masa Kini, Pasti Punya 4 Fitur Ini!"