5 Hal Menarik di Australia Saat Musim Dingin

Liburan impian ke Australia (Sumber : https://www.cnbc.com)


Assalamualaikum Sahabat Smart Mom,

Saat mengedit buku 17 Kisah Perjalanan dari Lampung hingga Canberra, aku sempat tertegun dengan kisah perjalanan Mbk Maya sekeluarga selama di Australia. Sungguh, kisah selama di Australia bikin pengen ikutan tinggal di Australia. Tapi, mengingat ada musim dingin aku jadi berpikir dua kali deh karena aku mengidap asma hihi.... aku alergi berat denga dingin. Namun, semangat untuk ke Australia tetap dong mengebu sehingga aku mencari informasi apa sih yang menarik di Australia saat musim dingin?


Musim dingin di Australia memiliki perbedaan dengan musim dingin di negara equator utara. Berbeda dengan negara lainnya, musim dingin di Australia justru jatuh pada bulan Juni-Agustus. Namun, bukan berarti Moms tidak bisa berkunjung ke negeri Kanguru karena perbedaan ini. Benua terkecil sekaligus negara tetangga ini justru menjadi destinasi menarik yang bisa Mom tuju untuk liburan. Wah, aku juga pengen liburan ke Australia loh!
 
Berhijab juga bisa jalan-jalan ke Australia (Sumber : https://www.republika.co.id)
Nah, kenapa sih Australia patut diperhitungkan menjadi destinasi Moms berlibur? Ada hal yang berbeda mengenai musim dingin. Pada saat musim dingin tiba, suhu udara di Australia justru tidak begitu dingin, atau dapat dikatakan sebagai suhu udara yang dapat membuat lingkungan menjadi lebih sejuk. Walaupun Moms akan jarang menemui salju, tetapi Moms dapat menemukannya di beberapa wilayah di Australia.

Selain itu, menariknya kalau kita jalan ke tempat wisata atau pusat kota yang kita incer, tempat wisata lebih sepi loh ketimbang musim lainnya. Hal ini karena masyarakat Australia lebih memilih untuk ikut serta ke beberapa festival musim dingin yang diselenggarakan oleh beberapa pihak di sana.

Suhu yang tidak terlalu dingin dan sejuk membuat Moms dapat melakukan banyak hal ketika bertMoms ng ke Australia. Dengan mencari tiket pesawat ke Australia, Moms dapat mewujudkan impian Moms untuk medapatkan pengalaman mengagumkan di Australia. 

Untuk mengetahui apa yang harus Moms saat musim dingin di Australia, silakan simak artikel berikut ini


1. Festival Musim Dingin

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, pusat kota di Australia justru akah kehilangan keramaian karena semua masyarakat Australia telah dicuri atensinya untuk datang ke Festival Musim Dingin. Salah satu festival musim dingin yang telah mencuri banyak perhatian publik Australia adalah VIVID Sydney. Festival tersebut merupakan saalah satu festival terapik karena seluruh permukaan Opera House akan diselimuti oleh lampu-lampu unik serta proyeksi 3D, dan publik juga akan dihibur dengan pertunjukkan musik dan seni lainnya. Selain Opera House, Moms juga akan dihibur oleh lampu-lampu yang menghiasi setiap kapal-kapal yang lewat di kawasan tersebut.

Main salju nih seru banget (Sumber : https://travel.tempo.co)


2. Menikmati Aurora

Walaupun aurora utara memiliki kepopuleran yang tinggi dibandingkan aurora selatan, namun bukan berarti keindahan aurora tersebut berbeda dan luput untuk dinikmati. Aurora belahan bumi selatan memiliki keunikan tersendiri, karena tatanan cahaya yang dihasilkan sangat langka untuk terjadi. Jika Moms berencana untuk menyaksikan aurora di belahan bumi selatan, maka Moms wajib untuk bertandang ke pulau kecil di selatan Australia, yakni Tasmania. Moms  harus meluangkan waktu untuk menunggu keberadaan aurora di sini karena kemunculannya yang sulit diprediksi. Namun hasil dari menunggu Moms  tidak akan berakhir sia-sia.


3. Meluncur dengan Papan Ski

Menariknya, tidak semua wilayah di Australia terselimuti butiran salju saat musim dingin tiba, namu bukan berarti Moms  tidak dapat menikmati salju tersebut. Saat Moms  sudah memiliki tekad untuk menikmati musim dingin di Australia, Moms  wajib untuk bermain ski di Perisher. Destinasi yang berada di tengah gunung salju Kosciusko National Park Australia tersebut merupakan primadona liburan musim dingin yang paling populer sekaligus resor ski terbesar di belahan bumi bagian selatan. Persiher memiliki empat resor dan 47 lift yang dapat membuat Moms  dapat menikmati salju Australia secara maksimal dengan berselancar menggunakan papan ski Moms .
 
Makin Ski seru nih (Sumber : https://www.viva.co.id)

4. Mengunjungi Museum

Berlibur bukan berarti Moms  tidak ada waktu untuk mengedukasi diri, bukan? Kunjungilah beberapa museum yang wajib untuk Moms  sambangi. Moms  akan disajikan beberapa museum menarik di Sydney, dan salah satu yang sangat direkomendasikan adalah Museum Powerhouse. Museum ini merupakan salah satu museum seni dan sains terapan. Moms  akan mendapatkan berbagai pengetahuan tambahan bila sudah melangkah ke museum yang berada di St. Ultimo, New South Wales tersebut. Dengan berbekal AUD 15, Moms  dapat menikmati seluruh isi yang ada di museum tersebut. Selain seni dan sains terapan, Museum Powerhouse juga memiliki pameran temporer yang bertemakan Hollywood, jadi Moms  dapat menikmati beberapa barang-barang yang identik dengan kiblat film dunia tersebut.

Ajak anak ke museum yuk, Moms! (Sumber : https://sydney-city.blogspot.com)

5. Menyaksikan Ikan Paus Bermigrasi

Pada saat musim dingin tiba, ikan paus yang berada di belaham bumi selatan akan bermigrasi ke utara. Maka dari itu, Moms  tidak boleh melewatkan momen menakjubkan tersebut ketika sedang berada di Australia. Dengan menggunakan kapal untuk berlayar di sepanjang garis pantai Australia bagian selatan, Moms harus siap-siap mengeluarkan kamera saku Moms  untuk mengabadikan ikan paus yang sesekali akan menyembul ke permukaan laut.

Nah, itulah yang dapat Mom lakukan saat bepergian ke Australia saat musim dingin. Semoga info di atas bermanfaat. Selamat mencoba!

14 komentar untuk "5 Hal Menarik di Australia Saat Musim Dingin"

  1. Sejak dulu aku selalu mimpi bisa menyaksikan Aurora di Tasmania

    BalasHapus
  2. Aku sudah pernah menghabiskan liburan musim dingin di Australia

    BalasHapus
  3. Wah.. Aku baru tau kalo bs liat aurora di australia.. Jd tyt ad di tasmania ya (kok jd ingat kartun.. Haha). Indah bangett auroranya. Keren. Smg suatu saat bs liat scr langsung pemandangan indah aurora. :)

    BalasHapus
  4. Jadi mupeng pengen ke Australia :)

    BalasHapus
  5. aku jadi kangen Australia deeeh! It's wildly beautiful out there. We lived in Melbourne for almost 2 years! Anak laki-lakiku lahir di Melbourne.

    BalasHapus
  6. Salah satu destinasi impian ku juga nih mbak...Australia. Beberapa teman yang pernah kuliah dan bekerja disana pada pengin balik katanya ngangenin. Semoga next aku dan suami bisa honeymoon kesini :)

    BalasHapus
  7. Aku juga pengin merasakan musim dingin bersalju di Australia mba. Ya, minimal bikin patung es gitu, kalau main ski mah gak berani, qiqiqi.

    BalasHapus
  8. Aurora. ..cakep banget ya.., kalo di Indonesia paling banget cuma sunset Ama pelangi yg warna warni...he2

    BalasHapus
  9. Mupeng banget pengen kesana, semoga bisa kesana suatu saat ya

    BalasHapus
  10. Wah saya baru tahu nih musim dingin di australia terjadi di bulan juni.

    BalasHapus
  11. Aku tergiur sama auroranya, Mbak. Selama ini hanya lihat gambarnya saja. Kubayangkan di sana sama abi dan Kakak. Hooo...so sweet banget kali ya.

    BalasHapus
  12. Wah pengen liat Aurora. DI sana sekarang emang lagi dingin ya? Liat foto2 temanku di sana, bbrp hari ini di luar rumah pakai baju tebel terus hehe.

    BalasHapus
  13. Senang yaa...bisa melihat bumi Allah yang lain.
    Penasaran sama Aussie karena pingin lihat kangguru. Hewan ini baik atau galak yaa...hiihii...

    BalasHapus
  14. Asikk seru banget ya di australia.
    Bisa nikmatin musim salju sambil.maen sky.
    Terus bisa nyaksiin ikan paus bermigrasi..

    Keren-keren emang di australia..
    Semoga bisa kesono..
    Aamiin..

    BalasHapus

Terima kasih telah meninggalkan jejak. Mohon maaf komentar saya moderasi untuk menghindari spam. Mohon juga follow blog, Google +, twitter: @Naqiyyah_Syam dan IG saya : @naqiyyahsyam. Semoga silaturahmi kita semakin terjalin indah ^__^