8 Tempat Wisata Instagramable Paling Memukau di Palembang

Assalamualaikum sahabat Smart Mom,


Saat mudik ke Jambi lebaran lalu, kami mampir ke Palembang. Sayangnya, kami tidak bisa lama. Soalnya, mau lanjut lagi perjalanan ke Jambi. Rasanya emang pengen lama-lama di Palembang. Pasti tahu dong Palembang terkenal dengan makanan khasnya, pempek. Yup, makanan ini bikin selalu tergoda untuk ke Palembang. Tapi, bukan hanya pempek yang bikin kangen, tempat wisatanya juga aduh bikin kesem-sem ke Palembang euy! Zaman masih kuliah, aku pernah naik ketek di atas Sungai Musi dan melewati Jembatan Ampera, selain itu aku dan beberapa penulis FLP Se-Sumbangsel pernah ke Pulau Kemaro.  Nah, buat kamu yang belum pernah ke Palembang, yuk, kenalan dengan Palembang lebih dekat!

Sumber : http://anekatempatwisata.com



Menyandang gelar sebagai kota tertua, Palembang selalu terlihat eksotis. Percaya atau tidak, kawasan ini pernah dialiri 108 sungai. Suasananya nyaris mirip Venesia di Italia. Namun kini, perubahan wajah bumi hanya menyisakan Sungai Musi. Ikon wisata alam di jantung kota.

Meskipun diselimuti keramaian, Palembang masih menyimpan tempat instagramable. Kawasan tersebut berada di sekitar kota. Berikut ini delapan area rekreasi yang direkomendasikan.

1.     Danau OPI Jakabaring
Danau OPI (Ogan Permata Indah) merupakan sisa kerukan tanah saat membangun perumahan di sekitarnya. Berada di lokasi Jakabaring; dekat pusat olahraga. Ukurannya cukup luas dengan panorama beragam. Pengunjung dilarang berenang ke tengah telaga ini karena sangat dalam. Namun, bisa menikmati beberapa fasilitas, seperti gazebo, aneka kuliner, serta banana boat.

2.     Sungai Musi dan Jembatan Ampera
Siapa yang tidak terpukau dengan keindahan Sungai Musi? Angin yang berembus pelan serta kebeningan air tak tergantikan. Hanya beberapa meter, tampak Jembatan Ampera membentang. Tempat ini bisa menjadi spot foto paling menarik saat malam hari.Panoram di sana mengingatkan pada London Bridge di Inggris; bahkan lebih memukau.

Sumber : http://anekatempatwisata.com
3.     Hutan Punti Kayu
Hutan di tengah kota bisa dijadikan area foto yang menarik.Anda dapat memilih; mengabadikan momen di atas jembatan gantung atau antara pepohonan. Faktanya, Hutan Punti Kayu memiliki semua kriteria instagramable sehingga hasil jepretan tidak mengecewakan.

Sumber : http://anekatempatwisata.com

4.     Taman Kambang Iwak
Danau di tengah Taman Kambang Iwak merupakan spot foto paling tepat. Anda bisa melakukannya di atas jembatan yang membentang. Setiap ujung jembatan terdapat pohon trembesi. Tidak ketinggalan, sebuah air mancur nan indah kerap dijadikan latar belakang foto yang pathable.

Sumber : https://www.indonesiakaya.com


5.     Pulau Kemaro
Inilah pulau bebas banjir meskipun berada di tengah Sungai Musi. Konon, di sana terdapat pohon cinta. Ketika seorang jomlo mampu menyentuh, akan disegerakan jodohnya. Namun, terlepas dari mitos itu, panorama Pulau Kemaro sangat indah. Terlebih menara kelenteng yang menjulang; menjadi ikon kawasan ini.

Sumber : http://anekatempatwisata.com


6.     Danau Tanah Mas
Danau Tanah Mas terletak Perumahan Tanah Mas Residence. Mulanya, telaga bening ini dibuat untuk warga setempat. Lambat laun berkembang menjadi area rekreasi. Tempat tersebut punya lanskap yang instagramable, lho. Untuk mendapatkan jepretan terbaik, Anda bisa berfoto sambil naik sepeda bebek air.

7.     Bukit Siguntang
Bukit Siguntang adalah tempat wisata sejarah di Kecamatan Ilir Barat. Kawasan ini menyuguhkan panorama berupa situs peninggalan kerajaan. Jalan setapak yang dikelilingi rumput hias merupakan objek paling menarik di sini. Tak hanya itu, gerbang masuk Bukit Siguntang kerap kali menjadi latar unik saat berfoto.

8.     Benteng Kuto Besak
Benteng Kuto Besak berada di tepian Sungai Musi.Dulu, merupakan benteng kerajaan untuk menghalau serangan penjajah. Sampai sekarang, arsitektur bangunannya masih dipertahankan keasliannya. Itulah sisi menarik di tempat ini; halaman luas dan gedung kokoh yang memanjang.

Sumber : http://anekatempatwisata.com

Itulah delapan tempat wisata instagramable di Palembang. Kawasan tersebut tidak hanya dikunjungi wisatawan lokal; dari berbagai mancanegara pun kerap kemari. Bahkan, mereka bermalam selama beberapa hari demi menikmati eksotisnya kota pempek ini.

Nah, bagi Anda yang ingin menghabiskan liburan di Palembang, bisa mencari hotel melalui Airy Rooms. Agen online ini menawarkan puluhan hotel murah di Palembang. Harganya pasti ramah kantong dengan fasilitas dan layanan berkelas. Selain murah, proses memesannya pun gampang. Tinggal mengunduh aplikasi atau melalui website resminya.


Lalu, bagaimana metode pembayarannya? Tentu sangat mudah. Anda bisa melunasi tagihan lewat ATM, kartu kredit, perantara Indomaret, atau melalui layanan Mobile Banking. Setelah melakukan transaksi, otomatis kamar hotel menjadi milik Anda.

Nah, sahabat Smart Mom, siapkan diri jalan-jalan ke Palembang,yuk!

10 komentar untuk "8 Tempat Wisata Instagramable Paling Memukau di Palembang"

  1. Di tempat tinggal aq Pangkalpinang juga ada lho tempat wisata baru yang instagramable seperti...

    1. Bukit Gebang Desa Nangka
    2. Pantai Tanjung Krasak
    3. Pantai Tikus Emas
    4. Pantai Tongaci
    5. Hutan Mangrove Kurau

    BalasHapus
  2. Airy room ternyata ada didaerah juga yaa. Aku kira hanya ada dijawa aja. Kyknya bs jd alternatif kl mau nyari hotel terjangkau

    BalasHapus
  3. Cuzzzz kalo ke Palembang harus ke semua tempat ini dan poto-poto!!!

    BalasHapus
  4. Cakep cakep bgd wisatanya, kon ya aku bs main2 ke sini,
    Doain ya mak, :)

    BalasHapus
  5. Wah asik! Next time semoga bisa kesana ya bunda :) Terima kasih atas infonya

    BalasHapus
  6. Mba aslinya orang Jambi? Saya juga org Jambi ^^ tp ibu saya org palembang cuma krn saya lahir dan besar di Jambi malah belum pernah ke palembang, pernah sih tp cuma transit haha. Makasih yaa kapan2 dikunjungi deh tempat wisata menarik yang mba tulis disini. Salam kenal saya yang di grup keb.

    BalasHapus
  7. ya tuh kayanya tempat nya bagus...kira-kira harus bawa uang banyak ya

    BalasHapus
  8. Tertarik sama sungai musinya mbaaak dan istana kesultanan . Terimakasih mbak informasinya

    BalasHapus
  9. 1 tahun lalu pernah ke palembang, tapi hanya ke jembatan Ampera. Kirain saya gak banyak wisatanya, setelah baca tulisan mbak naqi banyak juga yang bisa dikunjungi

    BalasHapus
  10. Pengen puas-puasin kulineran kalau bisa ke sana :)

    BalasHapus

Terima kasih telah meninggalkan jejak. Mohon maaf komentar saya moderasi untuk menghindari spam. Mohon juga follow blog, Google +, twitter: @Naqiyyah_Syam dan IG saya : @naqiyyahsyam. Semoga silaturahmi kita semakin terjalin indah ^__^