Assalamualaikum Sahabat Smart
Mom,
Buku adalah sahabat kami. Sejak sebelum menikah, aku suka mengkoleksi
buku. Begitu pun dengan suami. Kami keluarga yang gemar membaca dan mencintai
buku. Anak-anak juga sejak kecil dikenalkan dengan buku. Kami kenalkan lewat
mendongeng atau membelikan buku bergambar.
Blogger Lampung ikut menyaksikan donasi buku |
Saat mendengar PT Bank Central Asia Tbk
(BCA) ingin berbagi buku dalam
gerakan #BukuUntukIndonesia. Wah, aku excited sekali ikut acara ini. Aku dan
teman-teman blogger pagi-pagi sekali berangkat dari Bandar Lampung menuju
Gadingrejo, Prengsewu.
Pagi itu Jumat, 21 Juli 2017, kami sampai di SD Negeri 7 Gadingrejo, Pringsewu, Bandar
Lampung. Perjalanan memakan waktu sekitar 45 menit. Hujan menemani saat kami
keluar dari mobil. Namun tidak membuat semangat kami berkurang. Apalagi banyak
anak-anak sekolah dengan riang gembira bersiap di sekitar panggung utama.
Beberapa balon warna-warni dipompa oleh kakak-kakak panitia. Di sudut
lainnya, anak-anak marching band sedang
latihan. Tak lama, lonceng berbunyi. Anak-anak segera berbaris rapi dan siap
mengikuti acara di depan panggung utama. Kami pun duduk di kursi yang telah
disiapkan panitia. Kami menikmati kreasi siswa-siswi SD Negeri 7 Gadingrejo. Beberapa
penampilan kian menyemarakkan acara, seperti :
1. Penampilan Marching Band
2. Tari Black Dik Dot
4. Membuat Kreasi dari Balon
4. Takwendo
5. Tarian kreasi
6. Baca Puisi
Tak lama hadir Giring Nidji. Wah, semua pasti kenal dong, vokalis Band
Nidji yang mempopulerkan lagu Laskar Pelangi? Saat datang, Giring langsung disambut dengan
suka cita. Beliau didaulat menyanyikan lagu Laskar Pelangi secara bersama-sama
dengan iringan maching band.
Giring Nidji ikut membacakan buku dengan ekpresinya yang lucu |
Giring juga bercerita, kalau ia sangat mendukung Gerakan #BukuUntukIndonesia dari BCA ini. “Saya prihatin saat anak
saya kok diamnya dengan gadget, kenapa
tidak dengan buku? Saya ingin mengembalikan anak-anak gemar membaca. Saya
teringat masa kecil saya, orang tua saya suka membelikan buku banyak sekali.
Nah, saya ingin anak-anak Indonesia menggapai cita-cita dengan rajin baca
buku,” ungkap Giring.
Di acara ini, Giring membacakan buku yang
dibawanya. Buku itu karangan Watiek Ideo dan DK Wardhani berjudul Sahabat Bumi.
Giring mengenalkan bacaan bermutu agar orang tua juga menyiapkan waktu untuk
membacakan buku untuk anaknya.
Selain itu, hadir juga diacara donasi buku, Direktur
BCA Santoso didampingi Senior Vice President Corporate Social Responsibility
BCA Sapto Rachmadi dan Kepala KCU BCA Bandar Lampung Soeharjo Moeliadi
menyerahkan secara simbolis.
Makasih ya, aku dapat buku bagus nih :) |
“Di Lampung ada 7 sekolah yang akan mendapatkan bantuan. Total jumlah
buku yang disiapkan ada 5 ribu buku untuk 104 titik donasi,” terang Santoso.
Sedangkan 7 Sekolah SD Negeri
yang mendapatkan donasi buku di Lampung adalah :
1. SD Negeri 7 Gadingrejo
2. SDN 2 Banjarsari Metro Utara
3. SDN 3 Bumi Waras
4. SDN 5 Bumi Waras
5. SDN 3 Sukaraja
6. SDN 4 Sukaraja
7. SDN 4 Gunung Terang
Hadir juga di acara penyerahan buku tersebut Kepala Dinas Pendidikan
Provinsi Lampung Sulpakar, Ka UPT Pendidikan Bandar Lampung Yekti Budi Utami,
Kepala Dinas Pendidikan Kab Pringsewu Tri Prawoto, dan Kepala Dinas Sosial
Bandar Lampung Sumarju Saeni.
Ini 7 Sekolah SD Negeri yang mendapatkan donasi buku |
“Buku yang diberikan bagus-bagus ya?” bisik kami sesama blogger.
“Bukunya mahal tuh!”
“Iya bukunya sengaja dipilih, kami kerjasama dengan Toko Buku
Gramedia,” ujar Bang Rendi dari BCA.
Selain di Lampung, untuk Gerakan #BukuUntukIndonesia ini dilakukan
serempak di 5 kota lainnya. Dilakukan
dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional. Kelima kota itu adalah Banda Aceh
mewakili Sumatera, Garut mewakili Jawa, Singkawang mewakili Kalimantan,
Makassar dan Manado mewakili Sulawesi, dan Kupang mewakili Indonesia Bagian
Timur.
“Semoga Gerakan Berbagi #BukuUntukIndonesia ini bermanfaat, mampu
memberikan kontribusi menumbuhkan minat baca sejak dini, terutama anak-anak
sebagai generasi penerus yang kelas mewarisi negeri ini,” tutup Santoso.
Oiya Smart Mom, Program
donasi buku ini sudah dimulai BCA sejak Bulan Maret 2017. Dana terkumpul sudah
1 M dan telah dibelikan buku yang berkualitas loh! Sekolah yang mendapatkan
bantuan juga sekolah yang terpilih atas rekomendasi dinas pendidikan, kemudian
dicek kelayakannya, maka sekolah tersebut berhak mendapatkan bantuan buku.
Anda juga dapat memberikan donasi dengan cara berdonasi minimal 100
ribu ke website www.bukuuntukindonesia.com nanti akan langsung dibelikan buku
dan disebarkan ke sekolah-sekolah yang membutuhkan.
Berikut cara ingin menjadi
donasi :
1. Klik "Berbagi" di www.bukuuntukindonesia.com
2. Pilih paket
berbagi mulai dari Rp 100.000,-
3. Dapatkan
kaos apresiasi yang bisa kamu
pilih di halaman blibli
Itulah ceritaku mengikuti acara 7
Sekolah Negeri di Lampung Dapat Donasi #BukuUntukIndonesia. Semoga
informasi tersebut bermanfaat. Yuk,
ikutan berbagi untuk anak
Indonesia yang lebih baik!
Semoga program sejenis dilakukan juga oleh oerusahaan kain, sebagai upaya membantu mencerdadkan anak bangsa.
BalasHapusAyoo dukung gerakan literasi dan donasi #BukuUntukIndonesia
BalasHapusUpaya yg bagus untuk meningkatkan literasi pada anak. Kereen
BalasHapusSenangnya program berbagi buku dari BCA menjangkau hingga ke Lampung. Selain itu ke daerah mana lagi ya?
BalasHapusAnak2 pasti kebantu bgt dg gerakan ini
BalasHapusSemoga makin byk yg cinta baca
Ketika anak dpt buku bagus yg sesuai dg dirinya minat bacanya akan tumbuh. Semoga Pembacadi Indonesia makin byk
BalasHapusDukung GerakanBukuIndonesia agar makin banyak anak yang cinta buku dan gemar membaca buku
BalasHapusSemoga semakin banyak yang cinta buku.. bener-bener sumber ilmu pengetahuan dan membuka wawasan!
BalasHapusBagus sekali program #BukuuntukIndonesia ini. Bisa menumbuhkan minat baca anak-anak.
BalasHapusSemoga semakin meningkatkan minat baca anak Indonesia
BalasHapusSemoga program nya bisa panjang y mba n mnyeluruh smua sekolah dot gk Ada yg trlewat
BalasHapusWah, nice mba infonya. Moga bermanfaat ya buat yang membutuhkan
BalasHapusKereen...untuk di daerah akses terhadap buku2 berkulitas mmg harus trs disupport banyak pihak
BalasHapusIni namanya donasi gak setengah-setengah ya mbak.. bukunya dipilih yang beneran berkualitas.
BalasHapusBtw, nama-nama daerah di Lampung kayak nama daerah di Jawa ya? Hehe
Munngkin bisa dikombinasikan antara gadget dan buku dengan konsep e-book ya, Mbak Naqi. Tapi aku lebih suka buku dalam bentuk hard copy sih. :)
BalasHapusAihh asyiknya yang dapat donasi buku. Semoga semakin gemar membaca yaa
BalasHapuskeren, buku2nya pun pilihan, jadi anak2 benar2 akan memperoleh manfaatnya TFS
BalasHapusWaa~ Ada akuu~ Hihi ^^
BalasHapusSeneng sekali ada gerakan #BukuUntukIndonesia ini, sekolah-sekolah di pelosok jadi bisa dapet supply buku gratis. Semoga anak-anak Indonesia jadi lebih gemar membaca ya, Aamiin..
semoga banyak yang suka baca ya nantinya. makasih ya Mba Naqi....
BalasHapusmantapp mba
BalasHapus