Assalamualaikum sahabat
Smart Mom,
Suatu hari
suamiku bertanya, "Apa arti salam L itu? Kok di Google enggak ada
artinya?" aku sempat ngikik ketika suamiku bertanya. Ya, salam L yang
sering aku lakukan itu kami maknai dengan Salam Literasi. Apalagi aku bergerak
di dunia literasi, baca dan menulis.
Mengapa aku maknai sebagai
kami yang mengunakan salam L ini, ya kami di sini komunitas yang aku ikuti,
seperti Forum Lingkar Pena (FLP) dan Tapis Blogger. Ada banyak fotoku dan
teman-teman menggunakan salam jari berbentuk L, tak lain berarti Salam Literasi.
Aku lupa kapan mulai aku
ikut mempopulerkan Salam Literasi ini. Dulu, bersama Tri Sujarwo, mantan Ketua
Lampung setelah periodeku dan juga mantan wartawan Lampung Post, saat
mengundang Mbk Sinta Yudisia, Ketua FLP kami mulai sering berfoto Salam Jari L.
Salam Literasi ini terus berlanjut.
Namun, aku sempat kaget
juga ketika disebuah group, teman mengatakan kalau salam L, salam Literasi yang
sering aku dan teman-teman penggiat literasi di Lampung dipakai sebagai jargon
politik. Widiw, kuatir yak foto-fotoku dianggap sebagai pendukung *kecuali
sudah teken kontrak ye!*
Nah, aku tekankan sekali
lagi, kalau foto kami selama ini adalah salam jari berbentuk L adalah arti
salam Literasi, bukan sebagai salah satu dukungan ke salah satu pihak politik.
Kami mendukung semua program yang selaras, seirama dan sinergi dengan
komunitas.
Jadi, apakah kamu pernah
berfoto dengan jari berbentuk L? Apa artinya Salam Literasi juga? Share dong!
L untuk Lampung, L untuk Lili, hehe
BalasHapusaku sukanya dengan 2 jari cuman semenjak ada pilgub yg ramai seendonesah takut aku disangka mendukung serba salah y mba :p
BalasHapusWuah aku belum pernah nyoba foto gaya begini nih. Kapan kapan cobain kali ya.
BalasHapussalam L literasi, wah saya baru tahu nih! Yang jelas, salam kenal buat mba NaQiyyaH Syam, salam literasi sesama pecinta blog.
BalasHapuskalau di sini salam jari L begitu agak ngga bagus artinya mba hehehe..soalnya suka diartikan Loser gitu :(
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapusAku gak tau pihak politik yang pakai salam L itu apa ya?
BalasHapusoh jadi itu artinya salam L beneran aku juga baru tahu
BalasHapusbiasanya aku dengan mengatupkan kedua telapak tangan
oh iya mbak semoga aku nggak salah ya, aku pernah beberapa kali baca cerita yang di tulis drngan nama NaqiyyahSyam, aku merasa yakin mbak-lah orangnya
salam kenal ya mbak
maaf mungkin komentar kepanjangan atau kurang sopan hehe
haha,, biasanya selfi ya dengan jari 2 membentuk huruf V,,, Bukan berarti salam Palon Gub lho ya?
BalasHapusHihihi... Aku sama dengan Mbak Herva. Biasanya foto salam pake dua jari. Maksudnya peace gitu plus keliatan imut kalo difoto (uhuk!). Tapi sejak rame politik salam dua jariku ternodai, hikss. Sekaramg kadanh ikut2an salam L, Literasi dan Lampung ^_^ Btw aku juga penasaran, L itu partai politik mana, ya?
BalasHapussalam L
BalasHapusyah pokoknya begitu lah, maksudnya...
BalasHapusL itu laki-laki..hehe
BalasHapusBelum pernah coba kalau foto gaya gitu, pernah sesekali dua jari, itu pun jarang..hehe
hihihii salam Literasi. keren mba.
BalasHapuswah baru tau saya mbak arti salam L nya :)
BalasHapusHahaha saya juga baru tau loh mbak kalo salam L itu salam Literasi hehehe... ok ntar kalo saya photo salam L saya tag ya di instagram hehehe
BalasHapusGreat info. I love all the posts, I really enjoyed, I would like more information about this, because it is very nice., Thanks for sharing.
BalasHapusgeometry dash |cat mario |retrica
nah...sayansempat kaget ketika foto menggunakan salam L saya sempat di tegur salah seorang temana.katanya....salam L sudah dipatenkan sbg jargon kota lumajang..ini msh saya konfirmasi kebenarannya..krn mnrt beliau aeh d paten.ini yg hrs segera d sikapi .salam literasi
BalasHapussaya penggiat rumah literasi merdesa
Salaam Literasi juga but naqiyyah
BalasHapusSalam JOY..Senang!
BalasHapus